}

Beasiswa Dari Solo Peduli


Hari Sabtu tanggal 22 Oktober 2011, SMPN 4 Semin kedatangan tamu dari Solo Peduli, Bapak Bangkit Adi W namanya. Kedatangan beliau adalah untuk menyampaikan bantuan beasiswa kepada dua orang siswa SMPN 4 Semin. Hal ini tentu menjadi kabar gembira pada siswa yang menerima dan umumnya bagi SMPN 4 Semin. 

Dua orang siswa yang mendapat beasiswa tersebut merupakan dua dari sebelas siswa yang diusulkan pihak sekolah (yang diprakarsai oleh Ibu Lestari S.Pd) untuk mendapat bantuan dari Solo Peduli. Bapak Bangkit menyatakan bahwa sementara ini yang memperoleh beasiswa baru dua orang itu, sebenarnya pihak Solo Peduli sudah melakukan survei kepada enam orang, namun berdasarkan skala prioritas yang lebih membutuhkan dan karena keterbatasan orang tua asuh/donatur maka sementara baru menjangkau dua siswa saja, dan sembilan orang lainnya insyaAllah akan dicarikan orang tua asuh. 

Beasiswa ini diberikan kepada siswa yang memenuhi kriteria  dalam bentuk dana bantuan sebesar Rp 90.000 perbulan yang diberikan per tiga bulan sekali. Beasiswa ini berlanjut sampai anak tersebut lulus dari SMP. Sekolah dipersyaratkan memberikan laporan berupa fotokopi hasil belajar siswa yang akan diberikan kepada orang tua asuh dari Solo Peduli. 

Syarat untuk pengajuan beasiswa ini  antara lain : fotokopi Kartu Keluarga, Surat keterangan tidak mampu dari kelurahan, Surat pernyataan dari siswa, Surat pernyataan dari sekolah dan foto ukuran 3x4.

Bapak Bangkit juga menyampaikan bahwa Solo Peduli selain program beasiswa untuk anak SMP juga mempunyai program SMK gratis, dengan kuota penerimaan peserta didik baru sebanyak 30 orang putra dan 30 orang putri. SMK ini berlokasi di Solo, jika ada yang ingin mengikuti program ini tapi tidak bisa ke Solo, misalnya melanjutkan ke tingkat SMK di kota asalnya, tetap bisa mengajukan beasiswa dengan mengajukan proposal ke Solo Peduli. Selengkapnya tentang program Solo Peduli dapat  diakses di www.solopeduli.com.

SMPN 4 Semin menyampaikan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada Solo Peduli dan orang tua asuh atas kepeduliannya kepada anak didik kami, semoga bantuan itu dapat menjadi jalan tercapainya cita-cita anak didik kami, dan semoga Allah SWT memberikan limpahan pahala dan keberkahan bagi Solo Peduli dan orang tua asuh. Terimakasih.

Subscribe to receive free email updates:

2 Responses to "Beasiswa Dari Solo Peduli"

  1. Selamat yha..... Jika niat baik itu ada, pasti ada jalan keluar. Salam semangat buat mereka! Usaha yang kita tempuh gak sia2

    BalasHapus
  2. Terimakasih pak Hargo, benar pak, Semoga tepat sasaran dan mereka tambah semangat belajar ya pak, oke

    BalasHapus

Tinggalkan komentar Anda yang santun sebagai tanda mata persinggahan Anda, terimakasih