}

Kemah Bakti Penggalang Gudep 120312.011/012 SMPN 4 Semin 17-19 Juni 2014

Salam Pramuka!

17-19 Juni 2014 Gudep SMPN 4 Semin, menyelenggarakan Kemah Bakti Penggalang, yang di gelar di bumi perkemahan Nglanggeran, kawasan gunung api purba Nglanggeran . Kemah Bakti Penggalang di tahun 2014 ini merupakan gelaran pertama dalam sejarah Pramuka di SMPN 4 Semin, sebuah ajang pembelajaran bagi semuanya, adik-adik juga kakak pembina dan institusi sekolah secara keseluruhan.

Rombongan dua truk berangkat dari Sedono, sekitar pukul 8.00 dan sampai di lokasi perkemahan sekitar satu jam kemudian, dilanjutkan pendirian kemah, upacara pembukaan, lomba tali temali dan P3K, pengenalan lingkungan dan haiking ke Embung Nglanggeran.

Malam pertama di perkemahan setelah lepas Isya' diselenggarakan lomba morse sinar dan cedas-cermat Pramuka. Sekitar jam 23.00 malam ketika semua anggota regu sudah masuk tenda untuk beristirahat, hujan rintik mulai berjatuhan, segera dilakukan evakuasi seluruh peserta kemah oleh kakak pembina dan tim dari pengelola menuju bale kampung yang lokasinya dekat dengan bumi perkemahan. Ketika pagi menjelang terlihat sebagian tenda rubuh dan perlengkapan yang lain basah kuyub akibat hujan deras dan angin kencang semalam, selanjutnya semua regu memperbaiki tenda yang roboh, dan menjemur perlengkapan yang basah.

Hari kedua di perkemahan, kegiatan pagi hari adalah haiking ke gunung api Nglanggeran, dan sampai di puncak sekitar pukul 10.00 WIB, setelah beristirahat dan menikmati indahnya puncak gunung api Nglanggeran, rombongan turun dan sampai lokasi perkemahan sekitar pukul 11.00. Acara berikutnya setelah isoma adalah lomba Egrang, Teklek dan balap karung. setelah Ashar dilanjutkan lomba memasak dan rekayasa sampah.

Malam kedua di perkemahan digelar upacara api unggun dan pentas kreatifitas sampai sekitar pukul 11.00. Ketika api unggun mulai mengecil kegiatan malam ini ditutup renungan yang dibawakan oleh Kak Maryuni.
Hari ketiga diperkemahan diawali dengan senam pagi kemudian bakti sosial, bedhol desa, upacara penutupan dan akhirnya kembali ke sekolah.

 










Selamat tinggal Nglanggeran, kami semua mendapat banyak ilmu  dan hikmah di sini. Semoga dipenyelengaraan tahun depan akan lebih baik lagi. Salam Pramuka!

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Kemah Bakti Penggalang Gudep 120312.011/012 SMPN 4 Semin 17-19 Juni 2014"

Posting Komentar

Tinggalkan komentar Anda yang santun sebagai tanda mata persinggahan Anda, terimakasih