}

Belum Ikut UNAS April 2009

Bulan April 2009 adalah masa UNAS bagi sekolah menengah. Tanggal 20 April 2009 penyelenggaraan UNAS di Sekolah Menengah Atas maupun Kejuruan dimulai, sedangkan tanggal 27 April 2009 penyelenggaraan UNAS di Sekolah Menengah Pertama.

Mereka dapat menyelenggarakan UNAS tapi tidak untuk warga SMPN 4 SEMIN. Kami belum bisa menyelenggarakan UNAS Tahun Ajaran 2008/2009 dikarenakan SMPN 4 SEMIN belum memiliki siswa kelas 9 di tahun ajaran tersebut. SMPN 4 SEMIN baru memiliki 3 rombel siswa dengan rincian dua rombel kelas 7 dan satu rombel kelas 8.

Disaat masa UNAS April 2009 ini, siswa SMPN 4 SEMIN tidak libur tapi tetap belajar di sekolah seperti biasanya. Para guru SMPN 4 SEMIN ada yang dapat mengajar siswa-siswanya, tetapi ada juga guru yang hanya memberikan tugas. Hal itu disebabkan guru SMPN 4 SEMIN mayoritas GTT, dan mereka tidak hanya mengajar di SMPN 4 SEMIN tapi juga mengajar di sekolah lain, sehingga mereka pun mendapat tugas sebagai pengawas UNAS. Untuk efisiensi waktu dalam masa UNAS April 2009 ini, SMPN 4 SEMIN mengadakan acara pembentukan dan pembekalan OSIS baru, yang diselenggarakan selama 3 hari di akhir bulan April 2009. Hal ini kami lakukan karena hingga sekarang SMP N 4 Semin belum memiliki kepengurusan OSIS. Pemilihan pengurus OSIS dilaksanakan ala PEMILU Legislatif, yaitu dengan "penyontrengan" foto kandidat pengurus. Tapi DPT benar2 valid, karena siswanya hanya 77 anak.
Program sekolah ini mengacu Permendiknas nomor 39 tahun 2008 tentang pembinaan kesiswaan
Doain yha ......
  • RKB segera terealisasi....
  • Fasilitas lain segera diperlengkapi.....
  • Semogaaaaaa

Subscribe to receive free email updates:

2 Responses to "Belum Ikut UNAS April 2009"

  1. Sejujurnya hal yang tak ternilai adalah engkau telah membuat anak-anak bangsamu melek dari sebuah kegelapan. Jasamu ini lebih hebat daripada tanda pangkat yang biasanya tersemat di pundak.
    Selamat berjuang kawan, .... Soekarno dan Mohammad Hatta juga seorang guru.

    BalasHapus
  2. Selamat berjuang pak . . . Hasil yg di dapat tanpa adanya PERJUANGAN tidak akan membuat bahagia !
    Sy doakan semoga SMP4 nanti bisa menjadi sekolah yg besar . . . Amin

    BalasHapus

Tinggalkan komentar Anda yang santun sebagai tanda mata persinggahan Anda, terimakasih